Informasi Gadget Smartphone Handphone beserta Tips Trik mudah dengan Gambar

Download Link Mega dengan Mega Downloader Blackberry 10

Bagian tutorial ini menjelaskan penggunaan aplikasi mega downloader untuk download file-file yang di host di MEGA.

Banyak firmware dari OS 10, serta beberapa aplikasi nya di host di Mega, ini salah satu hal yang membuat pengguna BlackBerry 10 merasa kebingungan untuk mendownload, dikarenakan tidak support nya browser perangkat BlackBerry 10 dengan MEGA ini.

Disatu sisi MEGA memberikan kemudahan untuk pengguna yang melakukan download file melalui pc, yakni menggunakan browser Google Chrome. Serta beberapa waktu lalu juga sudah tersedianya plugin MEGA untuk mozzila Firefox.

Namun, banyak juga yang belum tahu bagaimana cara download dari Mega tersebut, salah satu penyebabnya dikarenakan MEGA tidak langsung melakukan download ke folder yang sudah disetting oleh pengguna browser, melainkan berjalan dilayar proses download. 

Tapi hal ini tidak akan berlangsung terus menerus, akhir-akhir ini MEGA sudah merilis sebuah aplikasi dengan naman Mega Downloader, aplikasi ini sudah support untuk Android dan kini juga pengguna BlackBerry 10 sudah bisa mendapatkannya melalui BlackBerry World, sehingga file-file yang di host di MEGA, dapat langsung di download dari perangkat BlackBerry 10 itu sendiri.

Jika masih bingung, jangan terlalu fokus di pembukaan tulisan ini. Hehehe.

Lanjut dah..,
 

Cara Download Link Mega dari BlackBerry 10

Pertama
Download dulu aplikasi Mega Downloader di BlackBerry World.
 
Kedua
Jika sudah punya akun langsung Login aja, kalau belum punya mari kita buat.
- Pilih Create Account
Create Account Mega Downloader

 
- Masukan Username, Email, Password, dan centang pilihan I agree with Mega's Term of Services

Username, Email, Password Mega Downloader
 
- Create Account dan tunggu hingga proses selesai

Process Creating Account Mega Downloader
Account Succes Creating Let's Check Email inbox

- Cek email yang sudah di daftarkan di Mega tadi

Email Confirmation for Activate Mega Account

- Pilih Activate Account, kita akan diarahkan ke browser dan muncul Popups pilih OK.

Mega Confirmation Popup

- Masukan password dan pilih activate/confirm (saya kelewatan capture proses ini, jadi gak ada gambar)
- Tunggu saja hingga proses selesai.
- Aplikasi akan membuka halaman baru dengan pilihan akun yang akan kita gunakan, pilih aja paling atas., alias Free.

- Ada pengaturan fitur kamera upload., Skip saja.

- Selesai. Kita sudah punya akun Mega Downloader dan siap untuk download file-file yang di host di Mega.

Camera Upload Mega
Success Create MEGA Account
Ketiga
Coba lah untuk mendownload sebuah file yang di host di Mega., sebagai contoh kita akan download link ada di postingan saya cara instal life360 locator di BlackBerry 10.

Popups Link Download to MEGA File
Keempat
Klik saja link itu, lalu kita diarahkan di halaman baru, dan muncul popups, bahwa kita ingin mendownload menggunakan aplikasi Mega Downloader, pilih OK.

Kelima
Tunggu loading sebentar muncul pilihan Download atau Import., pilih download, dan tunggu sampai selesai.


Dimana Hasil download Mega Downloader tersimpan di BlackBerry 10

Hasil download dengan aplikasi Mega Downloader tersimpan di Internal Storage-Misc-Android-Mega-Mega Downloader., difolder ini lah hasil download dengan Mega Downoader.
Demikian tulisan singkat mengenai Download Link Mega dengan Mega Downloader Blackberry 10. Semoga tulisan singkan ini dapat bermanfaat. Mohon maaf jika terdapat banyak kekurangan.
Terimakasih sudah berkunjung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

About

BBCustoms tempat berbagi segala hal tentang Gadget, berita, tips dan trik, tutorial, cara repair, perbaikan, software. Selamat Membaca, Terimakasih telah mampir
Copyright © Blackberry Customs. All rights reserved. Template by CB